Laman

Membuat Website Gratis Unlimited

Sekarang ini banyak sekali webhosting yang menyediakan fasilitas pembuatan website dengan biaya Rp0 plus dengan spesifikasi unlimited. Tapi pada dasarnya tidak sepenuhnya webhosting tersebut memberikan fasilitas tersebut secara cuma-cuma, ada yang memberikan kewajiban kepada membernya untuk menampilkan iklan. Tapi ada juga yang benar-benar memberikan secara cuma-cuma, salah satu contohnya adalah Nazuka.net.

Berikut cara setting FTP dan Login dari FileZilla di Free hosting Web hosting Nazuka.net:

A. Buat domain di Nazuka.net situs : www.nazuka.net

1. Daftar / Sign Up

2. Create new account (membuat web Anda). Isi sesuai keinginan subdomain :
  • situsmu.nazuka.net
  • situsmu.ye.vc
  • situsmu.uk.ht
  • situsmu.website.tl
  • situsmu.ws.gy

Setelah itu pilih swith untuk memasuki ruang web Anda.

B. Masuklah ke control panel FTP accounts untuk membuat akun FTP Anda

1. Isi Directory untuk membuat folder dimana folder itu untuk Anda gunakan menaruh berbagai macam data, pengaturan isi di dalamnya terserah Anda nanti

2. Isi Quota (MB), arti quota disini adalah banyaknya ruang simpan untuk alokasi akun FTP Anda.

Misal :
- Jika penyedia host menyediakan 1GB untuk hosting account Anda, lalu isi 512MB (setengahnya), maka ruang simpan account Anda masih sisa setengahnya 
- Jika penyedia host menyediakan 1GB untuk hosting account Anda, lalu Anda mengisi 2048MB (2GB), maka ruang simpan yang Anda miliki melebihi quota, terhitung hanya 1GB untuk ruang simpan Anda.

3. Isi username dan password isi saja dengan account web hosting Anda



Hasil untuk FTP access :
  • Username yang muncul, contoh diatas u617058892 adalah username yang Anda gunakan untuk masuk di FTP Anda
  • Untuk menghapus folder (FTP account sudah di delete tapi masih muncul di halaman web), masuklah FTP manager, delete.

C. Log in FTP account Anda menggunakan FileZilla
Pilih client untuk mencakup banyak akses
Kenapa Filezilla? Rekomendasi untuk mempermudah pengeditan website Anda.

- Keunggulan Filezilla :
  • Gratis, cepat, mudah dipakai, bisa di atur pemakaian transfer file, bisa sampai transfer file 4GB
  • Support drag + drop seperti pakai PC / NB Anda.
  • Bisa menggunakan bahasa Indonesia
  • Site manager dan list transfer yang handal
  • Konfigurasi jaringan wizard, filterisasi urutan file, remote edit files
1. Pada bar Host, isi situsmu.subdomain yang Anda buat
2. Username isi sesuai yang tertera pada FTP access, contoh : u617058892
3. Isi password dan default port : 21.
4. Kelola sesuai keinginan, navi : side kiri PC Anda, side kanan FTP account Anda.
5. Untuk delete FTP account, jangan lupa tarik scroll tabel pada menu ftp account paling ujung kanan, pilih delete.




Demikian tadi cara membuat website gratis dengan Nazuka.net.
Bagaimana pun juga sebaik-baiknya website gratisan tetap saja memiliki kekurangan dibandingkan dengan website berbayar. Jadi ketika bisnis online Anda lancar maka Anda pun disarankan untuk beralih menggunakan website berbayar. Terimakasih